Memilih velg mobil kustom untuk menggantikan velg standar perlu mendapatkan perhatian khusus yang tidak boleh dilakukan secara asal. Velg juga menjadi bagian mobil yang sering dimodifikasi. Pilihan kustom yang tepat penting untuk meningkatkan penampilan serta performa kendaraan Anda.

Panduan Memilih Velg Mobil Kustom
Sebelum memilih velg mobil, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui. Hal penting ini perlu diperhatikan mengenai kenyamanan dan keamanan kendaraan. Berikut ini cara memilih velg mobil agar terlihat keren dan berbeda dengan yang lainnya.
Sesuaikan Desain Velg dengan Tipe Mobil
Desain velg sebagai komponen eksterior mobil merupakan hal utama yang sering diinginkan saat akan memilih kustom. Supaya tampilan mobil tetap bagus, bisa menyesuaikan desain velg sesuai tipe mobil. Bila kesulitan untuk memilih desain, Anda bisa langsung konsultasi di bengkel yang bisa memilih modifikasi velg sesuai tipe mobil.
Memilih Ban Berkualitas
Kemudian Anda juga perlu mempertimbangkan komponen ban sebagai pertimbangan penting. Bila memilih velg berukuran besar, mau tidak mau pemilik harus menipiskan ukuran ban mobil. Hal ini tentunya akan mengurangi kenyamanan mengemudi di jalan. Karena itu, penting juga untuk memilih ban berkualitas sehingga berkendara dapat terasa lebih nyaman dan aman.
Memilih Lebar Velg
Anda juga perlu memperhatikan lebar velg supaya tidak perlu mengubah bagian kaki-kaki mobil. Anda bisa memilih lebar velg sesuai dengan spakbor mobil yang terletak di dekat ban. Bila mobil tergolong kecil, sebaiknya pilih velg mobil yang lebarnya juga kecil. Meski ukuran sudah tepat, tetap saja Anda harus mengeceknya kembali saat memasangnya di velg mobil.
Memperhatikan Kualitas Velg
Sebelum memilih velg mobil kustom, penting untuk memperhatikan kualitas velg. Cara mengukurnya bisa dengan menggantung velg mobil menggunakan karet atau memukul velg mobil menggunakan obeng. Tujuannya untuk mengetahui bunyinya, bila memiliki bunyi halus maka velg berkualitas.
Perhatikan Ukuran Velg
Tidak hanya kualitas, lebar, dan spesifikasinya saja, penting juga untuk memperhatikan ukuran velg mobil sebelum memilih velg custom. Tujuan memperhatikan ukuran velg adalah untuk mencegah ban mobil supaya tidak mentok dengan spakbor. Bila salah memilih ukuran diameter, maka akan menimbulkan masalah pada bearing roda, ball joint, hingga mengganggu performa kecepatan mobil Anda.
Cari Velg Custom yang Mudah Dalam Perawatannya
Pilih velg custom yang bahannya atau materialnya mudah dalam perawatannya. Beberapa velg mungkin saja memerlukan perawatan khusus, seperti perlindungan tambahan terhadap karat atau permukaan khusus. Dimana materialnya membutuhkan perawatan khusus saat membersihkannya. Anda bisa memilih yang mudah dalam perawatannya.
Sesuai dengan Anggaran
Anggaran menjadi hal yang penting saat akan melakukan modifikasi velg custom. Harganya bisa bervariasi tergantung dengan bahan, desain, dan permintaan. Anda bisa menetapkan batas anggaran atau sesuaikan dengan kualitas. Panduan memilih velg mobil kustom ini perlu Anda perhatikan.